Rutin Cegah Balap Liar, Kapolsek Selaparang Bersama Unit Patroli Pantau Jalan Udayana

    Rutin Cegah Balap Liar, Kapolsek Selaparang Bersama Unit Patroli Pantau Jalan Udayana

    Mataram NTB - Kapolsek Selaparang Iptu I Putu Sastrawan SH bersama Unit Patroli Polsek Selaparang Polresta Mataram rutin melakukan pemantauan cegah aksi balap liar di Jalan Udayana, Kecamatan Selaparang, Kota Mataram. Minggu, (07/05/2023) dini hari 

    Unit Patroli tersebut terdiri dari gabungan Piket Fungsi yang dipimpin langsung Kapolsek Selaparang di dampingi Pawas Aipda Heri Sutomo dengan 7 personel Polsek Selaparang.

    Kapolresta Mataram melalui Kapolsek Selaparang Iptu I Putu Sastrawan SH mengatakan bahwa mulai dari pukul 02.00 Wita, secara rutin melaksanakan Kegiatan Rutin yang ditingkatkan ( KRYD ) sebagai antisipasi gangguan kamtibmas dan balap liar di  jalan Udayana.

    Setibanya di lokasi hasil pemantauan benar saja ditemukan banyak anak-anak muda yang berkumpul dan langsung membubarkan diri, kata Kapolsek

    Menurutnya harus terus dilakukan upaya pemantauan karena aksi balap liar tersebut seperti melihat kelengahan petugas.

    Kami juga berterima kasih kepada masyarakat yang selalu memberikan informasi adanya percobaan untuk melakukan aksi balap liar, ungkapnya 

    Selanjutnya kami melakukan pemeriksaan kendaraan bermotor secara selektif baik berupa bentuk fisik dan kelengkapan surat diseputaran lokasi yang mencurigakan apabila ditemukan kita amankan ke Mako.

    Kapolsek juga melakukan dialogis dan menghimbau kepada warga seputaran agar meningkatkan kewaspadaan terhadap  kasus 3C, (Curat, Curat dan Curanmor) serta terhadap kendaraan roda 2 agar diparkir ditempat aman terpantau serta ditambahkan kunci ganda.

     

    Kemudian selama dilakukan pemantauan tidak ada ditemukan hal-hal yang mencurigakan dan kegiatan berakhir pada pukul 05.00 wita situasi aman lancar, tertib dan kondusif. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sambangi Pertokoan, Unit Patroli Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Selaparang Olah TKP Pencurian, Atas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Ikuti Kami