Mataram NTB - Pemerintah Kota Mataram melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, mengikuti acara peringatan Hari Keluarga Nasional (HKN) yang ke-29 Tahun 2022 secara virtual dan terhubung langsung dengan Provinsi Sumatera Utara, kota Medan yang menjadi pusat lokasi acara, Kamis (07/07/2022).
Hadir dalam acara ini Staf Ahli bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Hariadi S.IP, unsur dari Tim Percepatan Penurunan Stunting Kota Mataram, Tim Pendamping Keluarga (TPK) Kota Mataram, Duta Generasi Berencana (Genre) dan Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R) Kota Mataram.
Dalam kesempatan tersebut Presiden Republik Indonesia menjelaskan angkan stunting di indonesia persentasinya pada tahun 2014 angka stunting mencapai 37?n pada tahun 2021 turun ke angka 24, 4?n di targetkan pada tahun 2024 harus mencapai 14%.Lebih Lanjut Presiden mengajak kepada seluruh Warga Negara Indonesia untuk bergerak dan bekerja bersama menurunkan stunting dan seluruh akar masalah dalam rangka
mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas
"Saya yakin jika seluruh keluarga dan masyarakat bergerak untuk upaya penanganan stunting yang dilakukan pemerintah saat ini akan cepat membuahkan hasil" Ujar Presiden
Diakhir sambutannya Presiden mengucapkan Selamat Memperingati Hari Keluarga Nasional ke-29, Majulah keluarga indonesia .(Adb)