Wakili Kapolresta Mataram Kasat Binmas Pimpin Apel Pembukaan Diksar Saka Bhayangkara

    Wakili Kapolresta Mataram Kasat Binmas Pimpin Apel Pembukaan Diksar Saka Bhayangkara

    Mataram NTB - Dalam rangka kegiatan pembukaan Diksar Saka Bhayangkara Polresta Mataram Angkatan ke XX, mewakili Kapolresta Mataram, Kasat Binmas Kompol Maad Adnan memimpin pelaksanaan Apel bertempat di Buperma H. Moh. Ruslan Lingkungan Petemon Kelurahan Pagutan Timur Kecamatan Mataram Kota Mataram. Jumat, (02/08/2024)

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut para perwakilan Polsek jajaran, Kasat Narkoba, Sat Binmas Polresta Mataram, Dewan Kerja Cabang Mahdan, Dewan Saka Bhayangkara Polresta Mataram dan peserta Diksar Angkatan XX sebanyak 28 orang. 

    Dalam kegiatan tersebut Kasat Binmas Polresta Mataram selaku pembina upacara mewakili Kapolresta Mataram membuka kegiatan Diksar Saka Bhayangkara Angkatan XX yang ditandai dengan pemakaian topi kegiatan dan pita kepada perwakilan peserta.

    Kasat Binmas Kompol Maad Adnan dalam amanatnya mengatakan bahwa Kapolresta Mataram menyampaikan pentingnya Diksar sebagai awal pengenalan Kebhayangkaraan bagi peserta yang nantinya dapat ditingkatkan pada latihan selanjutnya.

    " Saka Bhayangkara adalah wadah bagi anggota pramuka yang ingin mengenal ilmu Kebhayangkara ", ucapnya 

    " Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sebagai bekal dalam melaksanakan kegiatan ", terangnya 

    Kompol Adnan juga menjelaskan pentingnya anggota Saka Bhayangkara selalu dilibatkan pada kegiatan Kepolisian dalam rangka harkamtibmas di wilayah hukumnya.

    " Kami berharap kepada panitia dan senior Saka agar selalu mengawasi kegiatan yang dilaksanakan agar sesuai rencana kegiatan, tidak ada kegiatan yang dapat membahayakan keamanan dan keselamatan ", jelasnya 

    " Agar dipastikan selama kegiatan tidak ada permasalahan, bila terjadi permasalahan, agar dilaporkan kepada pimpinan Saka atau Kepolisian terdekat ", pungkasnya. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolresta Mataram Pimpin Apel Gelar Pasukan...

    Artikel Berikutnya

    Sambangi Warga Cipkon Ops Gatari Praja 2024,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Solusi Stabillan Pasokan dan Harga, Dinas Ketahanan Pangan NTB Rutin Gelar Gerakan Pangan Murah
    Polsek Gunungsari Aktif Sosialisasikan Kamtibmas dan Program Asta Cita Pemerintah

    Ikuti Kami