Polresta Mataram Kawal Bongkar Muat Logistik Pemilu

    Polresta Mataram Kawal Bongkar Muat Logistik Pemilu

    Mataram NTB - Silih berganti bongkar muat pendistribusian logistik Pemilu 2023-2024 terus dikawal ketat Satgas Operasi Mantap Brata Rinjani 2023-2024 Polresta Mataram dan Polda NTB yang kali ini kedatangan Surat Suara Calon Legislatif DPR RI bertempat di Kantor KPUD Kota Mataram Jalam Dr. Soedjono Lingkar Selatan, Kecamatan Sekarbela Kota Mataram. Senin, (17/12/2023)

    Dikawal oleh Subsatgas Kamseltibcar Sat PJR Dit Lantas Polda NTB, Sat Lantas Polresta Mataram, Subsatgas Intelijen Polresta Mataram, Subsatgas Obyek Vital Sat Brimobda Polda NTB dan Subsatgas Kewilayahan Ampenan.

    Kabag Ops Kompol I Gede Sumadra Kerthiawan SH MH selaku Karendal Ops mengatakan bahwa kesiapsiagaan terus dilakukan dalam melaksanakan pengamanan, pemantauan dan pengawasan bongkar muat Logistik pemilu untuk mencegah adanya gangguan Kamtibmas.

    " Hari ini pendistribusian surat suara DPD RI dengan jumlah 322.459 lembar surat suara dan jumlah box 645 box surat suara dan dimasukan kedalam gudang logistik KPU Kota Mataram melalui PT. Temprina Media Grafika Bali ", ucapnya 

    " Untuk surat suara DPR RI Dapil NTB II (Pulau Lombok) ini terdiri dari jumlah surat suara sebanyak 323.459 Lembar, Jumlah box  645 (644 box isi 500 dan 1 box isi 459) dan 2 Box Surat suara PSU, jumlah seluruh Box 647 box tiba dengan aman lancar dan kondusif ", imbuhnya 

    Kompol Gede juga menjelaskan bahwa untuk sementara situasi sampai saat ini di wilayah hukum Polresta Mataram masih dalam keadaan aman dan kondusif.

    " Polresta Mataram dalam hal ini siap siaga dalam mengamankan dan mengawal kedatangan barang-barang logistik pemilu 2024 secara continue, dengan demikian proses penerimaan logistik oleh KPU dapat berjalan aman dan lancar.”tutupnya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Subsatgas Sterilisasi OMB Rinjani 2023-2024...

    Artikel Berikutnya

    Kabag Ops Polresta Mataram Buka Dan Pimpin...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Ikuti Kami