Kapolresta Mataram Safari Kamtibmas ke Pure di Kecamatan Lingsar

    Kapolresta Mataram Safari Kamtibmas ke Pure di Kecamatan Lingsar

    Lombok Barat NTB - Silaturahmi Kapolresta Mataram dengan pengurus Pura Dalam Ganda Mayu Wilaka Dusun Sangiang Desa Langko Dalam Rangka " Program Kapolresta Mataram Peduli tempat Ibadah " kembali dilakukan sebagai upaya kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat.

    Pada hari Selasa 18 Oktober 2022 pukul 12.44 Wita, bertempat di Pura dalam Ganda Mayu Wilaka Dusun Sangiang Desa Langko Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat telah berlangsung kunjungan silaturahmi Kapolresta Mataram Kombes Pol Mustofa, SIK, MH didampingi  Kasat Reskrim Polresta Mataram Kompol Kadek Adi Budi Astawa, ST, SIK, Plh Kapolsek Lingsar Iptu I B Suwendra, SH, KBO Sat Binmas Ipda I Wayan Budiarta disambut oleh Ketua PHDI kec. Lingsar I wayan Madra, Ketua pengurus Pura dalam Ganda Mayu Wilaka I Wayan Mustika, Ketua penyuluh umat Hindu Kanwil Kemenag NTB I Komang Suenten, Kades Langko Mawardi, Kades Sigerongan Dian Siswadi, S. Pdi dan Bhabinkamtibmas Langko Aiptu I Gst Ngh Agung Suartama. Selasa, (18/10)

    Sambutan Ketua PHDI Kecamatan Lingsar yang menyampaikan, Puji syukur terhadap TYME di mana pada kesempatan ini tentunya kita bisa bersilaturahmi dengan kapolresta, selamat datang di dusun sangiang desa langko, dimana kami informasikan bahwa umat Hindu di sini berjumlah 76 KK yang terdiri dari warga Sangiang dan Longserang, ucap I Wayan Madra

    Begitu pula banjar di sini mengemban pengelolaan 4 pura antara lain pura arga pura di pegunungan karang bayan, pura sakti, pura bajra baskara dan pura dalam gand amayu wilaka di desa Langko, tambahnya 

    Pura ini baru terbangun tahun 2014 sampai 2020, tentunya untuk menindaklanjuti sarana dan prasarana di tempat ini belum lengkap pengurus telah merancang bale pewedan dan banten di belakang kita, namun tentunya meskipun dengan keterbatasan itu dan berkat Tuhan YME kita masih bisa melaksanakan ibadah.

    Perlu kami sampaikan di Dusun Sangiang masyarakat hindu berdampingan dengan umat muslim, yang selama ini telah saling bahu membahu menjaga silaturahmi sehingga untuk semntara ini tidak ada informasi yg meresahkan  kamtibmas di wilayah kita, tutur I Wayan Madra

    Selanjutnya dalam kesempatan ini kami mohon kiranya ketersediaan  kapolresta mataram untuk memberikan arahannya kepada kami, ucap I Wayan Madra

    KBP Mustofa  menyampaikan tujuan kedatangan kami di tempat ini pertama ingin bertemu masyarakat  di sini, dan kedua kegiatan ini sudah berjalan cukup lama, kalau di wilayah lingsar, kegiatan kami ini sudah termasuk pura ke tiga dan sudah 13 pura kami datangi di wilayah hukum Polresta Mataram terhitung selama saya menjabat Kapolresta, ujar KBP Mustofa 

    KBP Mustofa menambahkan berkaitan dengan silaturahmi ini saya ingin mengetahui tentang  kerawanan di wilkum Polresta Mataram yg sejauh ini secara umum kondisinya relatif aman dan kondusif dengan kasus yang paling menonjol saat ini yaitu kasus curanmor dan narkoba, terang KBP Mustofa 

    Namun mulai menonjol ramai saat ini kasus asusila terhadap anak-anak dan perlu saya sampaikan sesui perintah presiden kepolisian harus hadir di tengah masyarakat untuk memastikan keamanan berjalan dengan baik.

    Dengan memberikan kenyamanan terhadap aktifitas masyarakat untuk itu kami mencoba bersilturahmi dengan masyarakat di wilayah hukum Polresta Mataram, kata KBP Mustofa 

    Kenapa saya memilih tempat ibadah karena saya berharap pesan kamtibams bisa tersalurkan ke jamaah dan umat di masjid dan pura.  Kami meniatkan pekerjaan yg baik itu di dalam lingkungan masjid dan pura untuk mendapatkan dukungan spiritual dari tempat ibadah dan di dengar oleh Tuhan YME, tambah KBP Mustofa 

    Berikutnya berkaitan dengan kehadiran kepolisian, apapun yang bisa di perbantukan polri mohon di sampaikan dan jangan sungkan-sungkan sampaikan, kita bisa membantu apa, dan harapan kami juga bisa mendapatkan masukan untuk perbaikan pekerjaan kami selanjutnya. 

    Memang sarana kontak kami dengan membawa semen ketempat pembangunan fasilitas ibadah, dengan harapan kami mendapat berkah, yang jelas niatan kami ingin bersilaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat di wilayah. Mohon maaf jika dengan kegiatan ini jadi mengganggu aktifitas harian bapak sekalian, pungkas KBP Mustofa 

    Ketua Pengurus Pura kami mengucapkan terima kasih telah membantu kami memberikan bantuan material 30 sak semen mudah-mudahan nanti pengganti bapak berikutnya akan sama dengan bapak Kapolresta Mataram, ucap I Wayan Mustika

    Kami mohon maaf sebesar-besarnya sekiranya ada hal yang kurang berkenan bagi bapak-bapak yang hadir atas penyambutan kami, pungkas I Wayan Mustika.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Turunkan 150 Personel Polresta Mataram Amankan...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Terhadap Penyandang Disabilitas,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Sosialisasi Bakomsus Gizi, SDM Polresta Mataram Kunjungi Poltekkes Mataram
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama

    Ikuti Kami