Bangun Komunikasi Dengan Tokoh Agama, Kapolresta Mataram Silaturahmi Tuang Guru Bagu

    Bangun Komunikasi Dengan Tokoh Agama, Kapolresta Mataram Silaturahmi Tuang Guru Bagu

    Lombok Barat NTB - Rangkaian kunjungan silahturahmi dalam menjaga Harkamtibmas dan mengemban tugas sebagai Kapolresta Mataram Kombes Pol Dr Ariefaldi Warganegara kali ini mengunjungi tokoh agama Tuan Guru TGHK. Muhammad Turmudzi Badrudin Bagu di Yayasan Pondok Pesantren Qamarul Huda Bagu, Kabupaten Lombok Barat. Rabu, (16/01/2024).

    Dalam silahturahmi tersebut Kapolresta Mataram didampingi oleh Kasat Intelkam Kompol Hatta SIP, Kasat Samapta Kompol Supyan Hadi SH dan personel Polresta Mataram yang disambut langsung oleh Tuan Guru TGHK. Muhammad Turmudzi Badrudin Bagu.

    Kapolresta Mataram Kombes Pol Dr Ariefaldi Warganegara SH SIK MM CPHR CBA bersama rombongan berkesempatan menyampaikan maksud kunjungan silahturahmi memohon Doa sgar diberi kemudahan dan diberi kelancaran dalam mengemban dan menjalankan tugas di Polresta Mataram.

    Dan merupakan satu kehormatan tersendiri buat kami bisa diterima dengan baik serta berharap Silatursahmi terus berjalan dengan baik.

    Tuan Guru TGHK. Muhammad Turmudzi Badrudin Bagu menyampaikan selamat datang kepada Kapolresta Mataram dan rombongan di Yayasan Pondok Pesantren Qamarul Huda Bagu dan mendoakan agar diberikan kesuksesan dalam memimpin Polresta Mataram kedepannya.

    “ Doa kami semua, kiranya selama di kepimpinan bapak menjadi Kapolresta Mataram, dapat mewujudkan wilayah hukum Polresta Mataram yang aman dan kondusif, ” ujarnya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Segenap Satgas OMB Polresta Mataram ikuti...

    Artikel Berikutnya

    Pimpin Pengamanan Aksi Unjuk Rasa, Kapolresta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Sasar Personil Polri dan TNI, Bidpropam Polda NTB Razia Sejumlah Hiburan Malam di Wilayah NTB
    Solusi Stabillan Pasokan dan Harga, Dinas Ketahanan Pangan NTB Rutin Gelar Gerakan Pangan Murah

    Ikuti Kami